Saturday, May 14, 2016

Hari 3: 4 Tips untuk CV yang Lebih Efektif dan Menarik

 

Halo rizaldi,

CV Anda kini tampak lebih baik, bukan? Dengan contoh CV dan pilihan kata yang saya usulkan kepada Anda kemarin, Anda berhasil memberikan kesan yang baik kepada para perekrut kerja! Akan tetapi, jangan puas dulu, kita baru saja mulai!

Hari ini, saya akan berbagi kiat-kiat untuk menjadikan CV Anda semakin menarik.

CV memiliki fokus.

CV Anda memerlukan fokus awal agar perusahaan dapat segera mengenali Anda. Jangan buat mereka membaca keseluruhan isi CV Anda untuk mengetahui apa profesi Anda dan apa yang dapat Anda lakukan. Bayangkan CV Anda sebagai sebuah esai dengan judul dan kalimat pembuka yang sumatif. Fokus Anda bisa sesederhana nama profesi Anda ("Agen Real Estate", "Penulis") atau bisa juga dalam bentuk sebuah Objektif, Deskripsi Singkat, atau yang lebih baik lagi, Deskripsi Singkat yang dimulai dengan profesi Anda.

Tidak boleh ada kesalahan penulisan dalam CV.
Tidak ada kesalahan tipografi, pengejaan, tata bahasa, sintaksis, maupun tanda baca. Usahakan tidak ada satupun fakta yang keliru. CV Anda harus sempurna.

Terdapat Informasi Pokok dalam CV.
CV Anda harus memiliki informasi pokok berikut pada bagian atas dari halaman pertama: nama, alamat, nomor telepon, dan alamat email Anda.

CV menonjolkan keunggulan-keunggulan Anda.

CV Anda perlu berfokus pada hal-hal yang paling mengesankan dan yang paling dikuasai. Buat pilihan-pilihan yang strategis dan saksama untuk menata, mengatur, dan menyampaikan latar belakang dan keahlian-keahlian Anda. Anda harus memusatkan perhatian pada hal-hal yang paling unik dan mengesankan dalam CV Anda.

Sekarang, siapkah Anda untuk memperlihatkan CV Anda kepada perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Glints?

UNGGAH CV ANDA DI SINI

Sampai jumpa besok!

Salam
Qin En
Co-Founder Glints

intercom

No comments:

Post a Comment